KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pihak berwenang Jepang memerintahkan bursa kripto untuk tidak memproses transaksi yang melibatkan aset kripto yang dikenai sanksi pembekuan aset terhadap Rusia dan Belarusia atas perang di Ukraina. Mengutip Reuters, Senin (14/3), langkah itu diambil setelah pernyataan kelompok G7 pada Jumat yang mengatakan negara-negara Barat akan membebankan biaya pada aktor Rusia ilegal yang menggunakan aset digital untuk meningkatkan dan mentransfer kekayaan mereka. Ada kekhawatiran yang berkembang di antara negara-negara maju G7 bahwa cryptocurrency digunakan oleh entitas Rusia sebagai celah untuk sanksi keuangan yang dikenakan pada negara tersebut karena menginvasi Ukraina.
Jepang Mendesak Perusahaan Kripto untuk Patuhi Sanksi Terhadap Rusia
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Pihak berwenang Jepang memerintahkan bursa kripto untuk tidak memproses transaksi yang melibatkan aset kripto yang dikenai sanksi pembekuan aset terhadap Rusia dan Belarusia atas perang di Ukraina. Mengutip Reuters, Senin (14/3), langkah itu diambil setelah pernyataan kelompok G7 pada Jumat yang mengatakan negara-negara Barat akan membebankan biaya pada aktor Rusia ilegal yang menggunakan aset digital untuk meningkatkan dan mentransfer kekayaan mereka. Ada kekhawatiran yang berkembang di antara negara-negara maju G7 bahwa cryptocurrency digunakan oleh entitas Rusia sebagai celah untuk sanksi keuangan yang dikenakan pada negara tersebut karena menginvasi Ukraina.