KONTAN.CO.ID - BERLIN. Sanksi yang dijatuhkan kepada Rusia sebagai tanggapan atas invasi ke Ukraina tidak akan dicabut sampai Moskow mencapai kesepakatan damai dengan Ukraina, Kanselir Jerman Olaf Scholz menegaskan. Scholz, dalam wawancara yang disiarkan Senin (2/5) di stasiun TV ZDF, mengatakan, Presiden Rusia Vladimir Putin telah salah perhitungan jika dia mengantisipasi mungkin bisa mencaplok wilayah dari Ukraina. "Dia (Putin) tidak memikirkan seluruh operasinya di Ukraina," kata Scholz. "Dia tidak berpikir, Ukraina akan menolak seperti itu. Dia tidak berpikir, kami akan mendukung Ukraina untuk bertahan begitu lama"
Jerman: Kami Tidak akan Cabut Sanksi kecuali Putin Capai Kesepakatan dengan Ukraina
KONTAN.CO.ID - BERLIN. Sanksi yang dijatuhkan kepada Rusia sebagai tanggapan atas invasi ke Ukraina tidak akan dicabut sampai Moskow mencapai kesepakatan damai dengan Ukraina, Kanselir Jerman Olaf Scholz menegaskan. Scholz, dalam wawancara yang disiarkan Senin (2/5) di stasiun TV ZDF, mengatakan, Presiden Rusia Vladimir Putin telah salah perhitungan jika dia mengantisipasi mungkin bisa mencaplok wilayah dari Ukraina. "Dia (Putin) tidak memikirkan seluruh operasinya di Ukraina," kata Scholz. "Dia tidak berpikir, Ukraina akan menolak seperti itu. Dia tidak berpikir, kami akan mendukung Ukraina untuk bertahan begitu lama"