JAKARTA. Menteri Energi Sumber Daya Mineral Jero Wacik hari ini secara resmi ditinggalkan oleh dua pejabat eselon satu. Pejabat tersebut adalah Waryono Karno yang menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM yang kini digantikan oleh Mochamad Teguh Pamuji dan Thamrin Sihite sebagai Direktur Jenderal Mineral dan Batubara digantikan oleh Sukhyar. "Saya berterima kasih kepada dua orang ini. Pengabdian Waryono yang sudah 41 tahun lebih bekerja di ESDM dan Thamrin yang sudah 35 tahun pasti sudah banyak karya mereka yang ditorehkan bagi ESDM, catatan karya mereka sudah banyak di sini," tutur Jero Wacik Jumat (20/12) di acara pelantikan di Kementerian ESDM, Jakarta. Jero mengungkapkan bahwa pergantian jabatan Sekretaris Jenderal dengan yang baru tidak ada sangkut-pautnya dengan masalah yang melibatkan Waryono dengan KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi.
Jero bantah pergantian pejabat karena korupsi
JAKARTA. Menteri Energi Sumber Daya Mineral Jero Wacik hari ini secara resmi ditinggalkan oleh dua pejabat eselon satu. Pejabat tersebut adalah Waryono Karno yang menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM yang kini digantikan oleh Mochamad Teguh Pamuji dan Thamrin Sihite sebagai Direktur Jenderal Mineral dan Batubara digantikan oleh Sukhyar. "Saya berterima kasih kepada dua orang ini. Pengabdian Waryono yang sudah 41 tahun lebih bekerja di ESDM dan Thamrin yang sudah 35 tahun pasti sudah banyak karya mereka yang ditorehkan bagi ESDM, catatan karya mereka sudah banyak di sini," tutur Jero Wacik Jumat (20/12) di acara pelantikan di Kementerian ESDM, Jakarta. Jero mengungkapkan bahwa pergantian jabatan Sekretaris Jenderal dengan yang baru tidak ada sangkut-pautnya dengan masalah yang melibatkan Waryono dengan KPK (Komisi Pemberantasan Korupsi.