KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Jakarta Islamic Index (JII) sempat mencetak kinerja yang lebih baik ketimbang Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Selama sepekan dari Senin (15/10) hingga 22 Oktober, JII mencatatkan kenaikan 2,12% sedangkan IHSG hanya naik 1,98%. Analis Binaartha Sekuritas M. Nafan Aji menyatakan, melemahnya IHSG terhadap JII dibayangi oleh berbagai sentimen eksternal. Diantaranya penantian kenaikan suku bunga oleh The Fed dan faktor perang dagang. Selain itu sentimen dari kasus pembunuhan jurnalis Washingoton Post, Jamal Khasoggi yang telah membuat hubungan Amerika dengan Arab Saudi merenggang. Faktor eksternal tersebut mempengaruhi kinerja saham-saham big caps dan juga small caps di IHSG yang terdiri dari ratusan emiten.
JII catatkan kinerja lebih baik dibanding IHSG selama sepekan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Jakarta Islamic Index (JII) sempat mencetak kinerja yang lebih baik ketimbang Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG). Selama sepekan dari Senin (15/10) hingga 22 Oktober, JII mencatatkan kenaikan 2,12% sedangkan IHSG hanya naik 1,98%. Analis Binaartha Sekuritas M. Nafan Aji menyatakan, melemahnya IHSG terhadap JII dibayangi oleh berbagai sentimen eksternal. Diantaranya penantian kenaikan suku bunga oleh The Fed dan faktor perang dagang. Selain itu sentimen dari kasus pembunuhan jurnalis Washingoton Post, Jamal Khasoggi yang telah membuat hubungan Amerika dengan Arab Saudi merenggang. Faktor eksternal tersebut mempengaruhi kinerja saham-saham big caps dan juga small caps di IHSG yang terdiri dari ratusan emiten.