JAKARTA. Wakil Presiden Jusuf Kalla kembali menemui Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Presiden, Jalan Medan Merdeka Utara, Jakarta, Kamis (23/10). Kalla terlihat berjalan kaki menuju Kompleks Istana Kepresidenan dari kantor Wakil Presiden yang letaknya bersebelahan dengan Istana Presiden. Mulanya, protokoler telah menyiapkan mobil golf (golf car) untuk Kalla menyeberang ke Kompleks Istana. Namun, mantan Ketua Umum Partai Golkar itu menolak untuk naik golf car. Kalla langsung jalan bergegas ke Istana Presiden dengan didampingi Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) setelah 20 menit berada di kantor Wapres.
Juru Bicara Kalla, Husein, mengatakan bahwa Wapres menemui Presiden terkait dengan tugas kenegaraan. Husein tidak dapat memastikan mengenai agenda pertemuan keduanya. Husein juga menyampaikan, untuk sementara Wapres akan lebih banyak berkantor di Jalan Veteran. Dua hari kemarin, Kalla berkantor di Istana Wakil Presiden di Kebon Sirih, Jakarta. Menurut Husein, Kalla pindah ke kantor Wapres untuk mempermudah koordinasi dengan Jokowi.