KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Edy Rahmayadi resmi telah menyatakan mundur sebagai Ketum Umum PSSI dalam Kongres PSSI yang berlangsung di Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort, Bali, Minggu (20/1). Jabatan Ketua Umum pun kini diserahkan kepada Joko Driyono yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Umum PSSI. "Saya nyatakan hari ini saya mundur dari ketua. Dengan syarat, jangan khianati PSSI ini," kata Edy dikutip dari Tribun Bali. "Jangan karena satu hal lain terus kita bercokol merusak rumah besar ini. Saya mundur bukan karena saya tidak bertanggung jawab, tetapi karena saya bertanggung jawab," ucap Edy dalam pidatonya.
Joko Driyono gantikan posisi Edy Rahmayadi sebagai ketua umum PSSI
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Edy Rahmayadi resmi telah menyatakan mundur sebagai Ketum Umum PSSI dalam Kongres PSSI yang berlangsung di Sofitel Bali Nusa Dua Beach Resort, Bali, Minggu (20/1). Jabatan Ketua Umum pun kini diserahkan kepada Joko Driyono yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Umum PSSI. "Saya nyatakan hari ini saya mundur dari ketua. Dengan syarat, jangan khianati PSSI ini," kata Edy dikutip dari Tribun Bali. "Jangan karena satu hal lain terus kita bercokol merusak rumah besar ini. Saya mundur bukan karena saya tidak bertanggung jawab, tetapi karena saya bertanggung jawab," ucap Edy dalam pidatonya.