KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Momen yang ditunggu-tunggu itu akhirnya datang juga. Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan calon presiden Pabowo Subianto bertemu untuk pertama kalinya pada Sabtu (13/7), usai gelaran pemilihan presiden 2019 yang menguras tenaga dan emosi. Lokasi pertemuan keduanya pun bisa dibilang tak biasa. Kompak berbaju putih, Jokowi dan Prabowo kembali bertatap muka di Stasiun MRT Lebak Bulus. Dikutip dari Kompas.com, Jokowi datang dengan kemeja panjang berwarna putih yang digulung setengah lengan. Dia datang pukul 10.10 WIB. Kedatangan Jokowi langsung disambut salam hangat oleh Prabowo yang telah datang lebih awal.
Jokowi akhirnya bertemu Prabowo pasca pilpres, sinyal rekonsiliasi?
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Momen yang ditunggu-tunggu itu akhirnya datang juga. Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan calon presiden Pabowo Subianto bertemu untuk pertama kalinya pada Sabtu (13/7), usai gelaran pemilihan presiden 2019 yang menguras tenaga dan emosi. Lokasi pertemuan keduanya pun bisa dibilang tak biasa. Kompak berbaju putih, Jokowi dan Prabowo kembali bertatap muka di Stasiun MRT Lebak Bulus. Dikutip dari Kompas.com, Jokowi datang dengan kemeja panjang berwarna putih yang digulung setengah lengan. Dia datang pukul 10.10 WIB. Kedatangan Jokowi langsung disambut salam hangat oleh Prabowo yang telah datang lebih awal.