JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini mengumpulkan seluruh gubernur dan Kepala Kepolisian Daeah (Kapolda) se-Indonesia. Pertemuan ini dalam rangka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) kabinet kerja 2014. Dalam pertemuan tersebut, Jokowi menjelaskan kepada seluruh Gubernur dan Kapolda, pentingnya pengalihan anggaran subsidi bahan bakar minyak (BBM). Menurut Jokowi, proporsi anggaran BBM sudah tidak sehat lagi jika dibandingkan dengan anggaran lainnya seperti kesehatan dan infrstruuktur. Menurutnya, dalam lima tahun terakhir jumlah anggaran subsidi BBM mencapai Rp 714 triliun. Hal itu dianggap terlalu besar, jika dibandingkan anggaran kesehatan yang hanya Rp 202,6 triliun dan anggaran infrastruktur yang cuma Rp 577 triliun.
Jokowi bahas kenaikan BBM ke Gubernur dan Kapolda
JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) hari ini mengumpulkan seluruh gubernur dan Kepala Kepolisian Daeah (Kapolda) se-Indonesia. Pertemuan ini dalam rangka Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) kabinet kerja 2014. Dalam pertemuan tersebut, Jokowi menjelaskan kepada seluruh Gubernur dan Kapolda, pentingnya pengalihan anggaran subsidi bahan bakar minyak (BBM). Menurut Jokowi, proporsi anggaran BBM sudah tidak sehat lagi jika dibandingkan dengan anggaran lainnya seperti kesehatan dan infrstruuktur. Menurutnya, dalam lima tahun terakhir jumlah anggaran subsidi BBM mencapai Rp 714 triliun. Hal itu dianggap terlalu besar, jika dibandingkan anggaran kesehatan yang hanya Rp 202,6 triliun dan anggaran infrastruktur yang cuma Rp 577 triliun.