KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) membahas penurunan tarif minyak sawit dengan Perdana Menteri India Narendra Modi. Hal itu dilakukan saat pertemuan bilateral di sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Jepang. Jokowi menekankan India perlu menaruh perhatian terhadap penerapan tarif impor baru terhadap ekspor kelapa sawit Indonesia. "Kita perlu mendorong Menteri Perdagangan kita untuk terus lanjutkan pembahasan guna mencapai win-win solution," ujar Jokowi dalam siaran pers, Sabtu (29/6).
Jokowi bahas tarif minyak sawit dengan PM India
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) membahas penurunan tarif minyak sawit dengan Perdana Menteri India Narendra Modi. Hal itu dilakukan saat pertemuan bilateral di sela Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Jepang. Jokowi menekankan India perlu menaruh perhatian terhadap penerapan tarif impor baru terhadap ekspor kelapa sawit Indonesia. "Kita perlu mendorong Menteri Perdagangan kita untuk terus lanjutkan pembahasan guna mencapai win-win solution," ujar Jokowi dalam siaran pers, Sabtu (29/6).