KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), Kertajati Kabupaten Majalengka, Jawa Barat sudah bisa diuji coba pada bulan depan. Hal itu dikatakan Presiden setelah melakukan tinjauan langsung ke proyek tersebut, Selasa (17/4). Berdasarkan pantauannya, Jokowi menilai pembangunan Bandara Kertajati sudah berjalan dengan baik dan dikerjakan sesuai target. "Insya Allah nanti bulan depan sudah akan kita coba mulai tanggal 24 Mei. Nanti akan kita lihat apakah masih ada hal-hal yang perlu diperbaiki di sini. Airport Kertajati yang bisa menampung kurang lebih 5,6 juta penumpang (tahap pertama) ini merupakan airport terbesar setelah Soekarno-Hatta," ujarnya.
Jokowi: Bandara Kertajati bisa uji coba bulan depan
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB), Kertajati Kabupaten Majalengka, Jawa Barat sudah bisa diuji coba pada bulan depan. Hal itu dikatakan Presiden setelah melakukan tinjauan langsung ke proyek tersebut, Selasa (17/4). Berdasarkan pantauannya, Jokowi menilai pembangunan Bandara Kertajati sudah berjalan dengan baik dan dikerjakan sesuai target. "Insya Allah nanti bulan depan sudah akan kita coba mulai tanggal 24 Mei. Nanti akan kita lihat apakah masih ada hal-hal yang perlu diperbaiki di sini. Airport Kertajati yang bisa menampung kurang lebih 5,6 juta penumpang (tahap pertama) ini merupakan airport terbesar setelah Soekarno-Hatta," ujarnya.