KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo telah membentuk Komite tentang Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional melalui Peraturan Presiden nomor 82 tahun 2020. Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia pun menyambut baik pembentukan komite ini. Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan P. Roeslani mengatakan, pihaknya menaruh harapan atas dipilihnya Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto sebagai ketua dan Menteri BUMN Erick Thohir sebagai Ketua Pelaksana, hal ini khususnya dalam pemulihan ekonomi pada masa pandemi.
Jokowi bentuk komite penanganan Covid-19, begini respons Kadin
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo telah membentuk Komite tentang Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional melalui Peraturan Presiden nomor 82 tahun 2020. Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia pun menyambut baik pembentukan komite ini. Ketua Umum Kadin Indonesia Rosan P. Roeslani mengatakan, pihaknya menaruh harapan atas dipilihnya Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto sebagai ketua dan Menteri BUMN Erick Thohir sebagai Ketua Pelaksana, hal ini khususnya dalam pemulihan ekonomi pada masa pandemi.