JAKARTA. Presiden terpilih Joko Widodo membuka peluang penggunaan mobil Esemka sebagai kendaraan dinas pejabat negara. Meski demikian, Jokowi belum memutuskan apakah nantinya akan memakai kendaraan produk kreativitas pelajar SMK Negeri 5 Surakarta tersebut. Hal itu disampaikan Jokowi saat ditanya awak media tentang kemungkinan penggunaan mobil Esemka untuk kendaraan dinas bagi pejabat negara. Menurut Jokowi, hal itu bisa saja dilakukan. "Ya, bisa saja. Nantilah, nanti," kata Jokowi di Balaikota Jakarta, Kamis (11/9/2014). Jokowi yang pernah menggunakan mobil dinas Esemka saat masih menjadi Wali Kota Surakarta itu enggan berbicara banyak soal mobil dinas tersebut. Menurut Jokowi, belum tepat waktunya untuk membicarakan hal itu. "Nanti setelah 20 Oktober (pelantikan presiden), saya bicara," ujar Jokowi.
Jokowi buka peluang Esemka jadi mobil dinas
JAKARTA. Presiden terpilih Joko Widodo membuka peluang penggunaan mobil Esemka sebagai kendaraan dinas pejabat negara. Meski demikian, Jokowi belum memutuskan apakah nantinya akan memakai kendaraan produk kreativitas pelajar SMK Negeri 5 Surakarta tersebut. Hal itu disampaikan Jokowi saat ditanya awak media tentang kemungkinan penggunaan mobil Esemka untuk kendaraan dinas bagi pejabat negara. Menurut Jokowi, hal itu bisa saja dilakukan. "Ya, bisa saja. Nantilah, nanti," kata Jokowi di Balaikota Jakarta, Kamis (11/9/2014). Jokowi yang pernah menggunakan mobil dinas Esemka saat masih menjadi Wali Kota Surakarta itu enggan berbicara banyak soal mobil dinas tersebut. Menurut Jokowi, belum tepat waktunya untuk membicarakan hal itu. "Nanti setelah 20 Oktober (pelantikan presiden), saya bicara," ujar Jokowi.