KONTAN.CO.ID - PANGANDARAN. Presiden Joko Widodo dijadwalkan membuka acara Munas Alim Ulama dan konferensi besar (Konbes) Nahdlatul Ulama di Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Azhar Citangkolo, Kota Banjar, Jawa Barat, Rabu (27/2). Acara munas dan konbes NU akan dibuka Rabu siang pukul 13.00 WIB. Berdasarkan keterangan pers dari Pengurus Besar NU, acara ini akan diikuti perwakilan PWNU dari 34 provinsi, lembaga dan badan otonom NU di tingkat pusat, serta para kiai dari berbagai pesantren. "Tema acara ini Memperkuat Ukhuwah Wathaniyah untuk Kedaulatan Rakyat," kata Ketua PBNU H Robikin Emhas melalui keterangan pers yang diterima Kompas.com, Selasa (26/2).
Jokowi dijadwalkan membuka munas alim ulama dan Konbes NU besok, Rabu (27/2)
KONTAN.CO.ID - PANGANDARAN. Presiden Joko Widodo dijadwalkan membuka acara Munas Alim Ulama dan konferensi besar (Konbes) Nahdlatul Ulama di Pondok Pesantren Miftahul Huda Al Azhar Citangkolo, Kota Banjar, Jawa Barat, Rabu (27/2). Acara munas dan konbes NU akan dibuka Rabu siang pukul 13.00 WIB. Berdasarkan keterangan pers dari Pengurus Besar NU, acara ini akan diikuti perwakilan PWNU dari 34 provinsi, lembaga dan badan otonom NU di tingkat pusat, serta para kiai dari berbagai pesantren. "Tema acara ini Memperkuat Ukhuwah Wathaniyah untuk Kedaulatan Rakyat," kata Ketua PBNU H Robikin Emhas melalui keterangan pers yang diterima Kompas.com, Selasa (26/2).