KONTAN.CO.ID - TANGERANG. Industri otomotif dalam negeri saat ini sedang menghadapi tiga tantangan yang perlu dicermati bersama. Hal itu disampaikan oleh Presiden Joko Widodo saat saat menghadiri pameran mobil Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) di ICE BSD, Tangerang. Adapun tantangan pertama yakni terkait semakin meluasnya fenomena mobil listrik. Di mana, saat ini negara-negara lain seperti Prancis dan Inggris sudah mengumumkan di 2040 sudah tidak ada mobil non listrik yang dijual. Bahkan di China juga sudah mengumumkan agar bisa menjadi yang terdepan di dunia untuk mengembangkan mobil listrik. "Dan sekarang (China) sudah menjadi pasar terbesar di dunia untuk mobil listrik," katanya, Kamis (2/8).
Jokowi: Industri otomotif harus siap hadapi dampak perang dagang
KONTAN.CO.ID - TANGERANG. Industri otomotif dalam negeri saat ini sedang menghadapi tiga tantangan yang perlu dicermati bersama. Hal itu disampaikan oleh Presiden Joko Widodo saat saat menghadiri pameran mobil Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) di ICE BSD, Tangerang. Adapun tantangan pertama yakni terkait semakin meluasnya fenomena mobil listrik. Di mana, saat ini negara-negara lain seperti Prancis dan Inggris sudah mengumumkan di 2040 sudah tidak ada mobil non listrik yang dijual. Bahkan di China juga sudah mengumumkan agar bisa menjadi yang terdepan di dunia untuk mengembangkan mobil listrik. "Dan sekarang (China) sudah menjadi pasar terbesar di dunia untuk mobil listrik," katanya, Kamis (2/8).