JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menjamin, permintaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk membekukan dana bantuan sosial hingga Pemilu selesai, tidak menghambat program yang bergantung pada dana bansos. Dana bansos DKI dijaminnya tepat sasaran. "Ndaklah, saya kira prinsip bansosnya kita tepat sasaran," ujar Jokowi setelah meresmikan kesiapan hunian berupa kampung deret di Petogogan, Jakarta Selatan pada Kamis(3/4/2014). Jokowi menangkap, pernyataan KPK dimaksudkan meminimalisir adanya penyalahgunaan anggaran demi kepentingan politis dari pos-pos anggaran yang tak jelas. Adapun, untuk pos anggaran yang telah jelas dan menyangkut orang banyak, tetap disalurkan.
Jokowi jamin dana Bansos DKI tepat sasaran
JAKARTA. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo menjamin, permintaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk membekukan dana bantuan sosial hingga Pemilu selesai, tidak menghambat program yang bergantung pada dana bansos. Dana bansos DKI dijaminnya tepat sasaran. "Ndaklah, saya kira prinsip bansosnya kita tepat sasaran," ujar Jokowi setelah meresmikan kesiapan hunian berupa kampung deret di Petogogan, Jakarta Selatan pada Kamis(3/4/2014). Jokowi menangkap, pernyataan KPK dimaksudkan meminimalisir adanya penyalahgunaan anggaran demi kepentingan politis dari pos-pos anggaran yang tak jelas. Adapun, untuk pos anggaran yang telah jelas dan menyangkut orang banyak, tetap disalurkan.