TEGAL. Calon presiden Joko Widodo mengaku telah menangkap inti persoalan yang dihadapi para nelayan. Oleh karena itu dia berjanji jika terpilih menjadi presiden, akan menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut. "Saya sudah nangkep masalahnya, intinya itu nelayan dipersulit," ujar Jokowi di tempat pelelangan ikan Tegal Sari, Tegal, Jawa Tengah, Kamis (19/6/2014). Satu hal kunci yang dijanjikan Jokowi adalah menerapkan manajemen pengawasan yang ketat seusai menerapkan sistem yang akuntabel. Jokowi yakin, dengan menerapkan itu, nelayan akan terbantu. "Semuanya yang memberatkan nelayan akan saya potong. Saya yakin ini hanya persoalan lapangan," ujar Jokowi. "Nantilah kita akan ketemu lagi setelah 9 Juli 2014. Kita bicarakan," sambung Jokowi.
Jokowi janji selesaikan masalah-masalah nelayan
TEGAL. Calon presiden Joko Widodo mengaku telah menangkap inti persoalan yang dihadapi para nelayan. Oleh karena itu dia berjanji jika terpilih menjadi presiden, akan menyelesaikan persoalan-persoalan tersebut. "Saya sudah nangkep masalahnya, intinya itu nelayan dipersulit," ujar Jokowi di tempat pelelangan ikan Tegal Sari, Tegal, Jawa Tengah, Kamis (19/6/2014). Satu hal kunci yang dijanjikan Jokowi adalah menerapkan manajemen pengawasan yang ketat seusai menerapkan sistem yang akuntabel. Jokowi yakin, dengan menerapkan itu, nelayan akan terbantu. "Semuanya yang memberatkan nelayan akan saya potong. Saya yakin ini hanya persoalan lapangan," ujar Jokowi. "Nantilah kita akan ketemu lagi setelah 9 Juli 2014. Kita bicarakan," sambung Jokowi.