JAKARTA. Proses seleksi menteri untuk kabinet Presiden Terpilih, Joko Widodo memasuki babak akhir. Menjelang tiga hari pelantikannya Jokowi telah mengerucutkan nama calon menteri yang akan dipilihnya menjadi hanya tinggal 43 nama saja. Jokowi mengatakan bahwa 43 nama calon menteri yang akan dipilihnya tersebut berasal dari dua elemen. Pertama, profesional partai. Sedangkan kedua, profesional. Sebagai catatan saja, Jokowi beberapa waktu lalu mengatakan bahwa jumlah kementerian yang akan dibentuk pada masa pemerintahannya nanti akan mencapai 34 kementerian. Ke-34 kementerian tersebut menurut skenario awal, akan diduduki oleh orang profesional murni sebanyak 18 dan kalangan profesional partai sebanyak 16 orang.
Jokowi kantongi 43 nama calon menteri kabinetnya
JAKARTA. Proses seleksi menteri untuk kabinet Presiden Terpilih, Joko Widodo memasuki babak akhir. Menjelang tiga hari pelantikannya Jokowi telah mengerucutkan nama calon menteri yang akan dipilihnya menjadi hanya tinggal 43 nama saja. Jokowi mengatakan bahwa 43 nama calon menteri yang akan dipilihnya tersebut berasal dari dua elemen. Pertama, profesional partai. Sedangkan kedua, profesional. Sebagai catatan saja, Jokowi beberapa waktu lalu mengatakan bahwa jumlah kementerian yang akan dibentuk pada masa pemerintahannya nanti akan mencapai 34 kementerian. Ke-34 kementerian tersebut menurut skenario awal, akan diduduki oleh orang profesional murni sebanyak 18 dan kalangan profesional partai sebanyak 16 orang.