KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menggaungkan hilirisasi industri. Tak hanya komoditas mineral, tapi Jokowi juga mendorong hilirisasi untuk komoditas non mineral seperti kelapa sawit, rumput laut, kelapa dan komoditas potensial lain. Menurut Jokowi, dengan hilirisasi maka akan lebih mengoptimalkan kandungan lokal lewat kemitraan dengan UMKM, petani, nelayan. Sehingga manfaatnya akan lebih terasa bagi rakyat kecil. "Ini pahit bagi pengekspor bahan mentah, pahit untuk pendapatan negara jangka pendek. Tapi kalau ekosistem terbentuk, pabrik pengolahan beropasi akan berubah pada akhirnya, terutama kesehjahteraan masyarakat," kata Jokowi di Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI dalam rangka HUT Ke-78 Proklamasi Kemerdekaan RI.
Jokowi Kembali Gaungkan Hilirisasi Industri, Bukan Hanya untuk Komoditas Mineral Saja
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali menggaungkan hilirisasi industri. Tak hanya komoditas mineral, tapi Jokowi juga mendorong hilirisasi untuk komoditas non mineral seperti kelapa sawit, rumput laut, kelapa dan komoditas potensial lain. Menurut Jokowi, dengan hilirisasi maka akan lebih mengoptimalkan kandungan lokal lewat kemitraan dengan UMKM, petani, nelayan. Sehingga manfaatnya akan lebih terasa bagi rakyat kecil. "Ini pahit bagi pengekspor bahan mentah, pahit untuk pendapatan negara jangka pendek. Tapi kalau ekosistem terbentuk, pabrik pengolahan beropasi akan berubah pada akhirnya, terutama kesehjahteraan masyarakat," kata Jokowi di Sidang Tahunan MPR RI dan Sidang Bersama DPR RI dan DPD RI dalam rangka HUT Ke-78 Proklamasi Kemerdekaan RI.