KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo melantik Laksamana Madya (Laksdya) Yudo Margono sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) dan Marsekal Maddya (Marsdya) Fadjar Prasetyo sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) di Istana Negara, Rabu (20/5). Pengangkatan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) nomor 32 dan 33 TNI Tahun 2020 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Laut serta kepala staf angkatan udara. Serta Keppres nomor 34 dan 35 TNI Tahun 2020 tentang kenaikan pangkat dalam golongan tinggi TNI. Sebelumnya Yudo menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I. Ia akan menggantikan KSAL Laksamana Siwi Sukma Adji yang memasuki masa pensiun pada Mei ini.
Jokowi lantik KSAL dan KSAU yang baru
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo melantik Laksamana Madya (Laksdya) Yudo Margono sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) dan Marsekal Maddya (Marsdya) Fadjar Prasetyo sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) di Istana Negara, Rabu (20/5). Pengangkatan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) nomor 32 dan 33 TNI Tahun 2020 Tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Laut serta kepala staf angkatan udara. Serta Keppres nomor 34 dan 35 TNI Tahun 2020 tentang kenaikan pangkat dalam golongan tinggi TNI. Sebelumnya Yudo menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I. Ia akan menggantikan KSAL Laksamana Siwi Sukma Adji yang memasuki masa pensiun pada Mei ini.