JAKARTA. Hari ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang tim-tim yang berlaga dalam kompetisi sepak bola Piala Presiden. Sejumlah pemain, pelatih, ofisial tim, hingga Mahaka Sports, selaku penyelenggara kompetisi itu, dijamu Presiden dalam sebuah santap makan malam dan dialog santai. Pemain Persib Bandung yang menjadi Pemain Terbaik dalam Piala Presiden 2015, Zulham Zamrun, menjadi pemain yang beruntung karena bisa bersantai makan malam dalam satu meja dengan Presiden Jokowi. Turut pula hadir mendampingi Jokowi adalah Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi. Jokowi kembali mengajak semua insan pencinta sepak bola di seluruh Tanah Air untuk tidak pesimistis menghadapi sanksi yang diterima Indonesia dari Asosiasi Sepak Bola Dunia (FIFA). Menurut dia, sanksi FIFA tidak terlalu berat apabila Indonesia bisa memperbaiki diri dan menunjukkan kehebatannya seperti yang dibuktikan dalam perhelatan Piala Presiden 2015.
Jokowi minta optimis atas sanksi FIFA
JAKARTA. Hari ini, Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengundang tim-tim yang berlaga dalam kompetisi sepak bola Piala Presiden. Sejumlah pemain, pelatih, ofisial tim, hingga Mahaka Sports, selaku penyelenggara kompetisi itu, dijamu Presiden dalam sebuah santap makan malam dan dialog santai. Pemain Persib Bandung yang menjadi Pemain Terbaik dalam Piala Presiden 2015, Zulham Zamrun, menjadi pemain yang beruntung karena bisa bersantai makan malam dalam satu meja dengan Presiden Jokowi. Turut pula hadir mendampingi Jokowi adalah Menteri Pemuda dan Olahraga Imam Nahrawi. Jokowi kembali mengajak semua insan pencinta sepak bola di seluruh Tanah Air untuk tidak pesimistis menghadapi sanksi yang diterima Indonesia dari Asosiasi Sepak Bola Dunia (FIFA). Menurut dia, sanksi FIFA tidak terlalu berat apabila Indonesia bisa memperbaiki diri dan menunjukkan kehebatannya seperti yang dibuktikan dalam perhelatan Piala Presiden 2015.