KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo meresmikan rumah susun (Rusun) Pasar Rumput, Jakarta. Fasilitas yang dibangun dengan biaya Rp 970 miliar itu telah dilakukan sejak tahun 2016 lalu. Sebanyak 1.984 unit bertipe 36 terdapat di rusun yang menggunakan konsep mixed use tersebut. "Rusun ini dibangun di atas pasar dengan ratusan kios pasar dan los di lantai 1 dan lantai 2, serta fasilitas sosial dan fasilitas umum yang lengkap," ungkap Jokowi saat meresmikan, Senin (20/9).
Jokowi resmikan Rusun Pasar Rumput
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo meresmikan rumah susun (Rusun) Pasar Rumput, Jakarta. Fasilitas yang dibangun dengan biaya Rp 970 miliar itu telah dilakukan sejak tahun 2016 lalu. Sebanyak 1.984 unit bertipe 36 terdapat di rusun yang menggunakan konsep mixed use tersebut. "Rusun ini dibangun di atas pasar dengan ratusan kios pasar dan los di lantai 1 dan lantai 2, serta fasilitas sosial dan fasilitas umum yang lengkap," ungkap Jokowi saat meresmikan, Senin (20/9).