PASURUAN. Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol Gempol-Pandaan, di Gerbang Tol Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur, Jumat (12/6). Jalan tol sepanjang 13 kilometer ini diharapkan mampu mengurai simpul kemacetan di jalan eksisting Surabaya-Malang. "(Jalan tol) ini tidak hanya akan melayani pergerakan manusia, tapi juga pergerakan barang, pergerakan jasa, di Jawa Timur dan nanti di seluruh Jawa," kata Presiden. Dalam acara peresmian pengoperasian jalan tol tersebut, Presiden Jokowi didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Rini M Soemarno, dan Gubernur Jawa Timur Soekarwo.
Jokowi resmikan tol Gempol-Pandaan
PASURUAN. Presiden Joko Widodo meresmikan Jalan Tol Gempol-Pandaan, di Gerbang Tol Pandaan, Pasuruan, Jawa Timur, Jumat (12/6). Jalan tol sepanjang 13 kilometer ini diharapkan mampu mengurai simpul kemacetan di jalan eksisting Surabaya-Malang. "(Jalan tol) ini tidak hanya akan melayani pergerakan manusia, tapi juga pergerakan barang, pergerakan jasa, di Jawa Timur dan nanti di seluruh Jawa," kata Presiden. Dalam acara peresmian pengoperasian jalan tol tersebut, Presiden Jokowi didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki Hadimuljono, Menteri BUMN Rini M Soemarno, dan Gubernur Jawa Timur Soekarwo.