JAKARTA. Joko Widodo, Gubernur DKI Jakarta yang juga Presiden RI Terpilih 2014-2019, bakal berlebaran di ibu kota. Rencananya, dia akan melaksanakan shalat Ied di Halaman Balaikota Jakarta dalam menyambut 1 Syawal 1435 Hijiriah. Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual (Dikmental) DKI Jakarta Budi Utomo mengatakan Jokowi bakal shalat bersama Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI, pimpinan DPRD DKI, beserta warga sekitar. "Iya, Pak Gubernur bersama istri, Ibu Iriana dijadwalkan shalat Ied di Balaikota tahun ini," kata Budi, saat dihubungi wartawan, di Jakarta, Sabtu (26/7). Adapun yang akan menjadi imam dalam pelaksanaan shalat Ied di Balaikota itu adalah H Syahrir Ali Basya SQ, sedangkan yang bertindak sebagai Khatib adalah Direktur Pusat Kajian Hadist DR. Lutfi Fatulloh MA. Halaman Balai kota Jakarta mampu menampung hingga 700 jamaah sehingga, bagi warga sekitar yang ingin menunaikan ibadah shalat Ied di kantor pemerintahan itu dipersilakan. Dia juga mengimbau para SKPD untuk datang mengikuti shalat Ied tersebut.
Jokowi sholat Ied dan open house di balai kota
JAKARTA. Joko Widodo, Gubernur DKI Jakarta yang juga Presiden RI Terpilih 2014-2019, bakal berlebaran di ibu kota. Rencananya, dia akan melaksanakan shalat Ied di Halaman Balaikota Jakarta dalam menyambut 1 Syawal 1435 Hijiriah. Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual (Dikmental) DKI Jakarta Budi Utomo mengatakan Jokowi bakal shalat bersama Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) DKI, pimpinan DPRD DKI, beserta warga sekitar. "Iya, Pak Gubernur bersama istri, Ibu Iriana dijadwalkan shalat Ied di Balaikota tahun ini," kata Budi, saat dihubungi wartawan, di Jakarta, Sabtu (26/7). Adapun yang akan menjadi imam dalam pelaksanaan shalat Ied di Balaikota itu adalah H Syahrir Ali Basya SQ, sedangkan yang bertindak sebagai Khatib adalah Direktur Pusat Kajian Hadist DR. Lutfi Fatulloh MA. Halaman Balai kota Jakarta mampu menampung hingga 700 jamaah sehingga, bagi warga sekitar yang ingin menunaikan ibadah shalat Ied di kantor pemerintahan itu dipersilakan. Dia juga mengimbau para SKPD untuk datang mengikuti shalat Ied tersebut.