KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo mendorong target vaksinasi virus corona (Covid-19) bisa melonjak dua kali lipat pada bulan Agustus 2021 mendatang. Percepatan program vaksinasi nasional terus dilakukan oleh pemerintah guna menciptakan kekebalan komunal dan menekan laju penyebaran Covid-19. Sebelumnya Jokowi memasang target satu juta dosis vaksin per hari yang dimulai hari ini dapat terjaga hingga bulan Juli. "Saya berharap mulai hari ini target satu juta vaksin untuk seluruh Indonesia terus kita jaga sampai nanti bulan Juli. Bulan Agustus akan kita beri target dua kali lipat dari yang ada sekarang ini," ujar Jokowi saat meninjau vaksinasi di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Sabtu (26/6).
Jokowi targetkan vaksinasi Covid-19 harian naik dua kali lipat pada bulan Agustus
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo mendorong target vaksinasi virus corona (Covid-19) bisa melonjak dua kali lipat pada bulan Agustus 2021 mendatang. Percepatan program vaksinasi nasional terus dilakukan oleh pemerintah guna menciptakan kekebalan komunal dan menekan laju penyebaran Covid-19. Sebelumnya Jokowi memasang target satu juta dosis vaksin per hari yang dimulai hari ini dapat terjaga hingga bulan Juli. "Saya berharap mulai hari ini target satu juta vaksin untuk seluruh Indonesia terus kita jaga sampai nanti bulan Juli. Bulan Agustus akan kita beri target dua kali lipat dari yang ada sekarang ini," ujar Jokowi saat meninjau vaksinasi di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Sabtu (26/6).