KONTAN.CO.ID - MADIUN. Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Sandiaga Salahuddin Uno menanggapi pidato capres nomor urut satu Joko Widodo yang mulai agresif menyerang kubu Prabowo-Sandiaga. Mantan wakil gubernur DKI itu menyebut Prabowo-Sandiaga bersama timnya tidak akan membalas menyerang dan memprovokasi. "Prabowo-Sandi tidak akan membalas menyerang. Dan, kita tidak akan saling provokasi. Kita saling menghormati presiden," kata Sandi di tengah-tengah kunjungannya di Desa Mlilir, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Rabu ( 6/2) siang. Bagi Sandi, ajang pilpres semestinya menjadi sarana demokrasi yang mempersatukan dan mengadu gagasan. Menurutnya, pesta demokrasi seharusnya dirayakan dengan kegembiraan dan suka cita.
Jokowi terus menyerang, Sandiaga janji mereka tidak serang balik
KONTAN.CO.ID - MADIUN. Calon Wakil Presiden nomor urut 2, Sandiaga Salahuddin Uno menanggapi pidato capres nomor urut satu Joko Widodo yang mulai agresif menyerang kubu Prabowo-Sandiaga. Mantan wakil gubernur DKI itu menyebut Prabowo-Sandiaga bersama timnya tidak akan membalas menyerang dan memprovokasi. "Prabowo-Sandi tidak akan membalas menyerang. Dan, kita tidak akan saling provokasi. Kita saling menghormati presiden," kata Sandi di tengah-tengah kunjungannya di Desa Mlilir, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun, Jawa Timur, Rabu ( 6/2) siang. Bagi Sandi, ajang pilpres semestinya menjadi sarana demokrasi yang mempersatukan dan mengadu gagasan. Menurutnya, pesta demokrasi seharusnya dirayakan dengan kegembiraan dan suka cita.