KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo meminta angka kematian dan laju penularan virus corona atau Covid-19 di sembilan provinsi diturunkan. Kesembilan provinsi yang menyumbang angka kematian dan kasus baru Covid-19 secara drastis ialah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Papua, dan Bali. "Presiden telah menugaskan Menko Marves, Luhut Panjaitan dan Kepala BNPB bekerja sama dengan Menkes, Terawan untuk menangani kasus Covid-19," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito, melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (15/9/2020).
Jokowi tugaskan Luhut dan Terawan turunkan kasus Covid-19 di 9 provinsi ini
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Presiden Joko Widodo meminta angka kematian dan laju penularan virus corona atau Covid-19 di sembilan provinsi diturunkan. Kesembilan provinsi yang menyumbang angka kematian dan kasus baru Covid-19 secara drastis ialah DKI Jakarta, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Sumatera Utara, Kalimantan Selatan, Sulawesi Selatan, Papua, dan Bali. "Presiden telah menugaskan Menko Marves, Luhut Panjaitan dan Kepala BNPB bekerja sama dengan Menkes, Terawan untuk menangani kasus Covid-19," kata Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito, melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden, Selasa (15/9/2020).