KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) dibuka melemah pada awal perdagangan Rabu (23/10). Pukul 09.05 WIB, IHSG melemah 13,19 poin atau 0,24% ke 6.209,09. Sebanyak 107 saham naik, 78 saham turun dan 144 saham tak bergerak. Enam sektor saham tergelincir ke zona merah, sementara empat sektor saham lainnya selamat ke zona hijau.
Baca Juga: IHSG Berlanjut Menguat, Ini 10 Saham yang Paling Loyo, Selasa (22/10) Sektor-sektor saham dengan pelemahan terdalam adalah sektor aneka industri yang melorot 1,12%, sektor industri dasar turun 0,62% dan sektor keuangan turun 0,52%. Sedangkan sektor-sektor saham dengan penguatan terbesar adalah sektor pertambangan yang naik 0,36%, sektor konstruksi naik 0,27% dan sektor perkebunan naik 0,24%. Total volume perdagangan saham di bursa pagi ini mencapai 1,45 miliar saham dengan total nilai Rp 498,64 miliar. Top losers LQ45 pagi ini adalah: 1. PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (
CPIN) (-2,30%) 2. PT Surya Citra Media Tbk (
SCMA) (-2,26%) 3. PT Media Nusantara Citra Tbk (
MNCN) (-1,87%) Top gainers LQ45 pagi ini adalah: 1. PT Vale Indonesia Tbk (
INCO) (3,24%) 2. PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional Syariah Tbk (
BTPS) (2,54%) 3. PT Aneka Tambang Tbk (
ANTM) (1,61%)
Investor asing mencatatkan penjualan bersih Rp 22,42 miliar di seluruh pasar.
Baca Juga: Proyeksi IHSG: Berharap dari Kabinet Baru Saham-saham dengan penjualan bersih terbesar asing adalah PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (
BBRI) Rp 14,3 miliar, PT Bank Mandiri (Persero) Tbk (
BMRI) Rp 11,3 miliar dan PT United Tractors Tbk (
UNTR) Rp 4,7 miliar. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Herlina Kartika Dewi