JAKARTA. Laut Indonesia banyak dihuni oleh kapal ilegal. Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengatakan lebih dari 90% kapal yang beredar di perairan Indonesia adalah ilgegal. Menurut Jokowi, berdasarkan laporan yang ia terima dari Kementerian Kelautan dan Perikanan, kapal yang beredar di perairan Indonesia mencapai 5.400-7.000 kapal. Celakanya, lebih dari 90% kapal tersebut adalah ilegal. "Ini sudah tidak boleh lagi dibiarkan dicuri ikan-ikan kita," ujar Jokowi dalam sambutan Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019 di Jakarta, Kamis (18/12). Bukan sedikit uang negara yang hilang akibat kapal ilegal tersebut. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menyebut, setiap tahunnya Rp 300 triliun uang negara hilang akibat penangkapan ikan ilegal.
Jokowi:90% kapal yang berlayar di Indonesia ilegal
JAKARTA. Laut Indonesia banyak dihuni oleh kapal ilegal. Presiden Indonesia Joko Widodo (Jokowi) mengatakan lebih dari 90% kapal yang beredar di perairan Indonesia adalah ilgegal. Menurut Jokowi, berdasarkan laporan yang ia terima dari Kementerian Kelautan dan Perikanan, kapal yang beredar di perairan Indonesia mencapai 5.400-7.000 kapal. Celakanya, lebih dari 90% kapal tersebut adalah ilegal. "Ini sudah tidak boleh lagi dibiarkan dicuri ikan-ikan kita," ujar Jokowi dalam sambutan Penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) 2015-2019 di Jakarta, Kamis (18/12). Bukan sedikit uang negara yang hilang akibat kapal ilegal tersebut. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menyebut, setiap tahunnya Rp 300 triliun uang negara hilang akibat penangkapan ikan ilegal.