KONTAN.CO.ID - JAMBI. Saat peresmian pengoperasian Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg) berkapasitas 2,2 Megawatt (MM) yang berasal dari limbah kelapa sawit mulai beroperasi di Jambi. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan meminta supaya pengembang listrik yakni PT Asian Agri menggratiskan listrik tersebut kepada masyarakat setempat. Jonan bilang, pembangkit berkapasitas 2,2 MW ini bisa dipakai separuh untuk kegiatan bisnis Asian Agri. Kemudian separuh lagi bisa disumbangkan kepada masyarakat secara gratis. "Menurut saya ini paling bagus. Satu rumah 450 watt aja. Kalau susut jaringan 8% bikin jaringan sendiri satu rumah 450 watt. Toh untuk perusahaan sendiri juga bagus," ujarnya saat peresmian pengoperasian PLTBg di Tungkal Ulu, Jambi, Rabu (24/1).
Jonan minta listrik PLTBg di Jambi gratis untuk masyarakat
KONTAN.CO.ID - JAMBI. Saat peresmian pengoperasian Pembangkit Listrik Tenaga Biogas (PLTBg) berkapasitas 2,2 Megawatt (MM) yang berasal dari limbah kelapa sawit mulai beroperasi di Jambi. Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Ignasius Jonan meminta supaya pengembang listrik yakni PT Asian Agri menggratiskan listrik tersebut kepada masyarakat setempat. Jonan bilang, pembangkit berkapasitas 2,2 MW ini bisa dipakai separuh untuk kegiatan bisnis Asian Agri. Kemudian separuh lagi bisa disumbangkan kepada masyarakat secara gratis. "Menurut saya ini paling bagus. Satu rumah 450 watt aja. Kalau susut jaringan 8% bikin jaringan sendiri satu rumah 450 watt. Toh untuk perusahaan sendiri juga bagus," ujarnya saat peresmian pengoperasian PLTBg di Tungkal Ulu, Jambi, Rabu (24/1).