KONTAN.CO.ID - PT Jasa Marga Tbk mengusulkan kepada pemerintah untuk membongkar gardu Tol Cikarang Utama. Hal ini untuk mengurangi kemacetan di jalan Tol Cikampek. Direktur Operasi II Jasa Marga, Subakti Syukur mengatakan, saat ini titik kemacetan di jalan Tol Cikampek terpusat di gardu Tol Cikarang Utama. Itu terjadi karena kendaraan dari segala arah untuk menuju jalan Tol Cikampek harus melewati gardu Tol Cikarang Utama. "Terutama saat libur kan numpuk disitu. sebenarnya enggak perlu ada gerbang di situ," ujar Subakti di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, Kamis (24/8).
JSMR usul gerbang Tol Cikarang Utama dibongkar
KONTAN.CO.ID - PT Jasa Marga Tbk mengusulkan kepada pemerintah untuk membongkar gardu Tol Cikarang Utama. Hal ini untuk mengurangi kemacetan di jalan Tol Cikampek. Direktur Operasi II Jasa Marga, Subakti Syukur mengatakan, saat ini titik kemacetan di jalan Tol Cikampek terpusat di gardu Tol Cikarang Utama. Itu terjadi karena kendaraan dari segala arah untuk menuju jalan Tol Cikampek harus melewati gardu Tol Cikarang Utama. "Terutama saat libur kan numpuk disitu. sebenarnya enggak perlu ada gerbang di situ," ujar Subakti di Kantor Kementerian Perhubungan, Jakarta, Kamis (24/8).