KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menggandeng PT Piston Tickettech (KiosTix) dalam pembelian tiket laga Asian Games 2018. KiosTix merupakan website pembelian tiket eksklusif Asian Games 2018 yang akan berlangsung sejak 18 Agustus hingga 2 September 2018. "Total tiket Asian Games 2018 yang disediakan ada sekitar 2 juta tiket. Khusus untuk tiket pembukaan ada 25.000 tiket, paling tidak kami (BRI) bisa berkontribusi minimal 5%-10%. Sedangkan sepanjang perhelatan Asian Games hingga penutupan, kami ingin kontribusi 25.000 tiket," ujar Direktur Konsumer BRI Handayani, Selasa (17/7) di Jakarta. Namun Handayani menyatakan target ini dapat berubah seiring meningkatnya animo masyarakat. Guna mencapai target tersebut, BRI memberikan berbagai metode pembayaran mulai dari e-Pay BRI, Debit Online BRI, dan kartu kredit.
Jual tiket Asian Games, BRI gandeng KiosTix
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk menggandeng PT Piston Tickettech (KiosTix) dalam pembelian tiket laga Asian Games 2018. KiosTix merupakan website pembelian tiket eksklusif Asian Games 2018 yang akan berlangsung sejak 18 Agustus hingga 2 September 2018. "Total tiket Asian Games 2018 yang disediakan ada sekitar 2 juta tiket. Khusus untuk tiket pembukaan ada 25.000 tiket, paling tidak kami (BRI) bisa berkontribusi minimal 5%-10%. Sedangkan sepanjang perhelatan Asian Games hingga penutupan, kami ingin kontribusi 25.000 tiket," ujar Direktur Konsumer BRI Handayani, Selasa (17/7) di Jakarta. Namun Handayani menyatakan target ini dapat berubah seiring meningkatnya animo masyarakat. Guna mencapai target tersebut, BRI memberikan berbagai metode pembayaran mulai dari e-Pay BRI, Debit Online BRI, dan kartu kredit.