KONTAN.CO.ID - Anime
Jujutsu Kaisen Season 2 bakal mengadaptasi cerita dua
arc. Termasuk Kaigyoku/Gyokusetsu dan Shibuya Incident
arc, terungkap lewat visual barunya yang kali ini memperlihatkan Gojo Satoru, Itadori, Fushiguro, dan Kugisaki. Masih ingat dengan visual baru
Jujutsu Kaisen Season 2 yang dipamerkan pekan lalu? Beberapa waktu yang lalu lalu, Anda dapat melihat Gojo Satoru, Ieiri Shoko, dan Geto Suguru sewaktu masih mengenakan seragam SMA Jujutsu di tahun ke-2. Nah, kali ini visual terbarunya jika dikombinasikan ternyata mengungkapkan cerita yang bakal diadaptasi pada
Jujutsu Kaisen Season 2.
Dikutip dari
AnimeNewsNetwork,
Jujutsu Kaisen Season 2 bakal mendapatasi Kaugyoku/Gyokusetsu
arc dan Shibuya Incident
arc.
Ini sekaligus memperjelas
Jujutsu Kaisen Season 2 bakal dibagi menjadi dua
cours berturut-turut. Visual baru ini terungkap dalam gelaran TOHO Animation 10th Anniversary yang digelar akhir pekan kemarin (25/9), seperti dilansir dari
Animecorner. Sementara belum ada informasi lebih lanjut mengenai
Jujutsu Kaisen Season 2, selain visual terbaru dan jadwal perilisannya. Namun yang patut diketahui adalah jadwal rilis
Jujutsu Kaisen Season 2 dikonfirmasi tayang perdana pada tahun 2023 mendatang.
Jujutsu Kaisen merupakan anime yang diadaptasi dari manga dengan judul serupa karya Gege Akutami. Digarap oleh studio MAPPA,
Jujutsu Kaisen musim pertama tayang perdana pada 2020 lalu dalam 24 episode. Berikut sinopsis
Jujutsu Kaisen yang dapat Anda simak.
Baca Juga: Nonton Boruto Episode 268, Streaming Sub Indo Resmi Tersedia di iQIYI, Bstation, Viu Sinopsis Jujutsu Kaisen
Di dunia di mana para iblis memakan manusia yang tak sadar dirinya menjadi mangsa, serpihan dari iblis legendaris dan paling ditakuti, Ryoumen Sukuna telah hilang tanpa jejak. Iblis mana pun yang memakan anggota tubuh Sukuna akan mendapatkan kekuatan yang mampu menghancurkan dunia. Untungnya, ada sebuah sekolah misterius bernama Jujutsu yang didirikan untuk melindungi manusia dari bahaya itu. Itadori Yuji adalah seorang murid SMA yang menghabiskan waktunya merawat sang kakek yang sakit-sakitan. Meski terlihat seperti murid SMA kebanyakan, kekuatan fisiknya yang luar biasa membuatnya menonjol dari murid lain. Semua ekskul olahraga ingin merekrutnya, namun Itadori justru lebih senang bergaul dengan murid-murid tersisih dari ekskul gaib. Suatu hari, ekskul gaib mendapatkan pusaka terkutuk, namun mereka tak mengetahui teror macam apa yang akan muncul jika segelnya terbuka.
Baca Juga: Sinopsis Jujutsu Kaisen 0, Streaming Sub Indo Resmi Tersedia di Prime Video Selain series,
Jujutsu Kaisen juga mendapatkan adaptasi film layar lebar yang didasarkan pada manga
Jujutsu Kaisen 0 pada tahun 2021. Sempat tayang di bioskop Indonesia tahun 2022,
Jujutsu Kaisen 0 saat ini sudah bisa
streaming lewat beberapa platform resmi, termasuk Amazon Prime Video dan Crunchyroll. Setelah melihat visual barunya, apakah Anda sudah tidak sabar menantikan
Jujutsu Kaisen Season 2 tayang tahun 2023 mendatang? Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News