JAKARTA. Bisnis wealth management Commonwealth Bank terus bertumbuh. Hingga Juli 2010, pendapatan bank asal Australia ini naik 105% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Tanpa menyebutkan nilai kenaikan pendapatannya, Johanes, Head of Liabilities, Investment, and Bancassurance Product Commonwealth, bilang bahwa pertumbuhan bisnis Commonwealth itu seiring perkembangan industri pasar modal. Selain pendapatan, pertumbuhan bisnis bank ini juga terlihat dari jumlah nasabah wealth management yang kini sudah mencapai sekitar 97.000 nasabah. "Sebagian besar dari mereka merupakan investor reksadana," kata dia kepada KONTAN pekan lalu. Menurutnya, tahun ini Indonesia dipandang sebagai salah satu tujuan investasi yang menjanjikan. Hal itu karena fundamental ekonomi yang sehat dengan pertumbuhan ekonomi serta konsumsi domestik yang tinggi. Hal lain, credit rating Indonesia tak lama lagi akan memasuki investment grade.
Juli 2010, pendapatan Commonwealth Bank melejit 105%
JAKARTA. Bisnis wealth management Commonwealth Bank terus bertumbuh. Hingga Juli 2010, pendapatan bank asal Australia ini naik 105% dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu. Tanpa menyebutkan nilai kenaikan pendapatannya, Johanes, Head of Liabilities, Investment, and Bancassurance Product Commonwealth, bilang bahwa pertumbuhan bisnis Commonwealth itu seiring perkembangan industri pasar modal. Selain pendapatan, pertumbuhan bisnis bank ini juga terlihat dari jumlah nasabah wealth management yang kini sudah mencapai sekitar 97.000 nasabah. "Sebagian besar dari mereka merupakan investor reksadana," kata dia kepada KONTAN pekan lalu. Menurutnya, tahun ini Indonesia dipandang sebagai salah satu tujuan investasi yang menjanjikan. Hal itu karena fundamental ekonomi yang sehat dengan pertumbuhan ekonomi serta konsumsi domestik yang tinggi. Hal lain, credit rating Indonesia tak lama lagi akan memasuki investment grade.