KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah agen laku pandai Bank BNI atau Agen46 terus bertambah. Per Februari 2025, jumlah BNI Agen46 meningkat 13,95% secara tahunan (yoy) mencapai 217.742 agen. Dari total agen, sebanyak 16.000 di antaranya beroperasi di daerah terdepan, terpencil, dan tertinggal (3T). Menurut Division Head Agen46 BNI, Rahma Dhoni, hal ini guna memberikan layanan perbankan untuk masyarakat yang sulit dijangkau jaringan perbankan konvensional. “Sebagai bagian dari strategi inklusi keuangan, kami terus mendorong penguatan layanan BNI Agen46 di berbagai wilayah, terutama di daerah yang belum terjangkau layanan perbankan formal. Dengan dukungan teknologi digital, kami optimis BNI Agen46 akan terus tumbuh dan memberikan nilai tambah bagi agen maupun nasabah," ujar Rahma Dhoni kepada Kontan, belum lama ini.
Jumlah BNI Agen46 Meningkat 13,95% Per Februari 2025
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Jumlah agen laku pandai Bank BNI atau Agen46 terus bertambah. Per Februari 2025, jumlah BNI Agen46 meningkat 13,95% secara tahunan (yoy) mencapai 217.742 agen. Dari total agen, sebanyak 16.000 di antaranya beroperasi di daerah terdepan, terpencil, dan tertinggal (3T). Menurut Division Head Agen46 BNI, Rahma Dhoni, hal ini guna memberikan layanan perbankan untuk masyarakat yang sulit dijangkau jaringan perbankan konvensional. “Sebagai bagian dari strategi inklusi keuangan, kami terus mendorong penguatan layanan BNI Agen46 di berbagai wilayah, terutama di daerah yang belum terjangkau layanan perbankan formal. Dengan dukungan teknologi digital, kami optimis BNI Agen46 akan terus tumbuh dan memberikan nilai tambah bagi agen maupun nasabah," ujar Rahma Dhoni kepada Kontan, belum lama ini.