JAKARTA. PT Pertani memenangkan tender pengadaan benih jagung hibrida untuk wilayah Indonesia Timur senilai Rp 35,75 miliar. Pertani akan mendistribusikan bibit jagung sebanyak 999 ton untuk lahan seluas 66.600 hektare sampai akhir 2012. Ahmad Mawardi, Direktur Industri Agro Pertani berharap, dengan kemenangan itu maka target produksi sebesar 4.000 ton benih jagung hibrida bakal tercapai. Pada akhir tahun lalu, perusahaan ini masih memiliki stok benih jagung sebanyak 1.000 ton. "Tidak semua benih akan disebarkan untuk tender ini, hanya 999 ton," katanya, Rabu (6/6). Dengan kemenangan ini Pertani berharap pelaksanaan distribusi benih jagung bisa dilakukan segera setelah tandatangan kontrak. Penandatanganan kontrak direncanakan pada pada akhir pekan ini.
Juni, pertani akan salurkan benih jagung hibrida
JAKARTA. PT Pertani memenangkan tender pengadaan benih jagung hibrida untuk wilayah Indonesia Timur senilai Rp 35,75 miliar. Pertani akan mendistribusikan bibit jagung sebanyak 999 ton untuk lahan seluas 66.600 hektare sampai akhir 2012. Ahmad Mawardi, Direktur Industri Agro Pertani berharap, dengan kemenangan itu maka target produksi sebesar 4.000 ton benih jagung hibrida bakal tercapai. Pada akhir tahun lalu, perusahaan ini masih memiliki stok benih jagung sebanyak 1.000 ton. "Tidak semua benih akan disebarkan untuk tender ini, hanya 999 ton," katanya, Rabu (6/6). Dengan kemenangan ini Pertani berharap pelaksanaan distribusi benih jagung bisa dilakukan segera setelah tandatangan kontrak. Penandatanganan kontrak direncanakan pada pada akhir pekan ini.