KONTAN.CO.ID -Jakarta. Justin Timberlake, pemilik Memphis Grizzlies yang sekaligus penyanyi Pop terkenal mengkampanyekan meminta para penggemarnya untuk memilih Ja Morant sebagai starter di NBA All Star Game 2022. Timberlake merupakan seorang penduduk asli Memphis, yang kini memiliki lebih dari 63 juta pengikut di Twitter. Melalui akun Twitter pribadinya Timberlake bertanya apakah mereka dapat memilih Morant, bahkan menautkannya ke aplikasi NBA.
Baca Juga: 4 VPN Terbaik Untuk Pengguna iPhone 2022, Dijamin Aman Penyanyi berusia 40 tahun itu mengatakakan di Twitter bahwa ia menyadari ketidakhadirannya yang lama dari media sosial, tetapi mendapatkan Morant di game All-Star adalah alasan yang cukup baik untuk kembali ke Twitter. “Like I said… I haven’t been on any platform in a while so I’d like to take this opportunity to make a very important statement” tulis Timberlake di akun Twitter-nya pada Selasa (11/1/2022). Selain itu Timberlake mengatakan bahwa ia tidak menyadari hashtag dihitung dari sebagai suara dan ia menyuruh para penggemarnya untuk me-retweet tweet penyanyi berkebangsaan Amerika Serikat tersebut. “I was not aware that hashtags counted as votes. So, retweet THIS one #JaMorant #NBAAllStar” Tweet Justin Timberlake pada Selesa (11/1/2022).