Kabarnya Apple sedang persiapkan iPhone terbaru



SAN FRANCISCO. Apple Inc. kabarnya sedang mempersiapkan produk iPhone terbaru. Berdasarkan dua orang sumber anonim, Apple akan meluncurkan iPhone versi terbaru ini pada 12 September mendatang.Sumber internal Apple itu mengatakan, iPhone versi terbaru ini akan memiliki layar yang lebih besar dan bentuk yang lebih tipis dari versi sebelumnya. Ponsel tersebut juga akan bekerja lebih cepat melalui jaringan nirkabel evolusi jangka panjang dari operator telekomunikasi.Perubahan desain ini akan jadi yang pertama sejak iPhone 4 diluncurkan pada 2010 lalu. Tahun lalu, versi 4S punya tampilan yang tidak jauh berbeda dengan versi sebelumnya.Analis Wells Fargo Securities Maynard Um bilang, gejala Apple sedang mempersiapkan produk barunya ini sudah tampak dari laporan keuangan kuartalnya. Buktinya, Apple meningkatkan prapembayaran pembuatan komponen senilai US$ 1,15miliar. Menurutnya, hal itu mengindikasikan Apple akan ada peluncuran produk baru.Rencana peluncuran iPhone pada September nanti sebelumnya sudah dilaporkan dalam situs teknologi iMore. Sayangnya, Juru bicara Apple Natalie Harrison menolak memberi komentar soal produk baru ini.Sebelumnya, sumber di kalangan Apple mengungkapkan bahwa menjelang kematiannya Steve Job sedang merencanakan desain ulang iPhone. Antisipasi pembaruan model ini sempat menyebabkan penurunan penjualan dan menyebabkan Apple kehilangan target laba selama tiga bulan terakhir. Catatan saja, kontribusi iPhone terhadap laba Apple cukup besar. iPhone menjadi penyumbang 46% laba pada perusahaan gadget ini.


Editor: Edy Can