BOMBANA. Pemerintah Kabupaten Bombana, Provinsi Sulawesi Tenggara, menggandeng investor untuk membangun pelabuhan kontainer. Pelabuhan itu untuk memudahkan arus pengangkutan barang yang akan masuk ke daerah itu. "Kami sedang membangun komunikasi aktif dengan pihak investor untuk mempercepat pembangunan pelabuhan kontainer di Desa Paria, Kecamatan Poleang, Bombana," ujar Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Bombana Sukamto Todin, di Rumbia, Ibu Kota Kabupaten Bombana, Kamis. Dia mengatakan investor tersebut telah mensurvei lokasi pembangunan pelabuhan kontainer yang disediakan oleh Pemkab Bombana, sedangkan lahan tersebut dianggap layak untuk dibangun. "Lahan yang telah disurvei itu dianggap sangat layak karena posisinya yang sangat strategis, yaitu mudahnya kapal mencapai pelabuhan bila kelak difungsikan," katanya.
Kabupaten Bombana cari investor bangun pelabuhan
BOMBANA. Pemerintah Kabupaten Bombana, Provinsi Sulawesi Tenggara, menggandeng investor untuk membangun pelabuhan kontainer. Pelabuhan itu untuk memudahkan arus pengangkutan barang yang akan masuk ke daerah itu. "Kami sedang membangun komunikasi aktif dengan pihak investor untuk mempercepat pembangunan pelabuhan kontainer di Desa Paria, Kecamatan Poleang, Bombana," ujar Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Bombana Sukamto Todin, di Rumbia, Ibu Kota Kabupaten Bombana, Kamis. Dia mengatakan investor tersebut telah mensurvei lokasi pembangunan pelabuhan kontainer yang disediakan oleh Pemkab Bombana, sedangkan lahan tersebut dianggap layak untuk dibangun. "Lahan yang telah disurvei itu dianggap sangat layak karena posisinya yang sangat strategis, yaitu mudahnya kapal mencapai pelabuhan bila kelak difungsikan," katanya.