JAKARTA. Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mendesak pemerintah khususnya Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk memprioritaskan budidaya terumbu karang yang kini banyak mengalami kerusakan di berbagai kawasan perairan. "Kami mendesak pemerintah agar budidaya dan konservasi terumbu karang menjadi prioritas nasional," kata Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Kelautan dan Perikanan Yugi Prayanto dalam keterangan tertulisnya, Selasa (11/8). Yugi mengungkapkan, berdasarkan data Korps Marinir TNI AL, nilai terumbu karang saat ini secara global mencapai US$ 352.000 per hektare (ha) per tahun.
Kadin desak pemerintah prioritaskan terumbu karang
JAKARTA. Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia mendesak pemerintah khususnya Kementerian Kelautan dan Perikanan untuk memprioritaskan budidaya terumbu karang yang kini banyak mengalami kerusakan di berbagai kawasan perairan. "Kami mendesak pemerintah agar budidaya dan konservasi terumbu karang menjadi prioritas nasional," kata Wakil Ketua Umum Kadin Bidang Kelautan dan Perikanan Yugi Prayanto dalam keterangan tertulisnya, Selasa (11/8). Yugi mengungkapkan, berdasarkan data Korps Marinir TNI AL, nilai terumbu karang saat ini secara global mencapai US$ 352.000 per hektare (ha) per tahun.