JAKARTA. Dalam rangka mempromosikan potensi daerah wilayah Timur Indonesia dan menggalang kerjasama bisnis dan investasi yang bersifat terbuka bagi para pengusaha swasta nasional dan investor asing, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Koordinator Wilayah Indonesia Timur akan mengadakan Rapat Kerja Nasional yang disertai oleh “Trade & Investment Forum : East Indonesian Regions” yang akan dilaksanakan pada 25 Mei 2015, di Flores Room, Hotel Borobudur, Jakarta Pusat. Menurut rencana, Presiden RI Joko Widodo telah dijadwalkan akan membuka acara tersebut dan ditutup secara resmi oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla. Acara itu juga akan melibatkan para investor dari swasta dalam negeri maupun luar negeri, BUMN, Pemerintah serta para pelaku usaha nasional. Selain promosi potensi Indonesia Timur, acara itu juga dilengkapi dengan diskusi panel yang akan membahas kebijakan-kebijakan, baik di tingkat pusat maupun daerah, yang berpihak kepada percepatan pembangunan di Indonesia Timur.
Kadin gelar forum dagang Indonesia Timur
JAKARTA. Dalam rangka mempromosikan potensi daerah wilayah Timur Indonesia dan menggalang kerjasama bisnis dan investasi yang bersifat terbuka bagi para pengusaha swasta nasional dan investor asing, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Koordinator Wilayah Indonesia Timur akan mengadakan Rapat Kerja Nasional yang disertai oleh “Trade & Investment Forum : East Indonesian Regions” yang akan dilaksanakan pada 25 Mei 2015, di Flores Room, Hotel Borobudur, Jakarta Pusat. Menurut rencana, Presiden RI Joko Widodo telah dijadwalkan akan membuka acara tersebut dan ditutup secara resmi oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla. Acara itu juga akan melibatkan para investor dari swasta dalam negeri maupun luar negeri, BUMN, Pemerintah serta para pelaku usaha nasional. Selain promosi potensi Indonesia Timur, acara itu juga dilengkapi dengan diskusi panel yang akan membahas kebijakan-kebijakan, baik di tingkat pusat maupun daerah, yang berpihak kepada percepatan pembangunan di Indonesia Timur.