JAKARTA. Perusahaan farmasi plat merah PT Kimia Farma Tbk (KAEF) merilis obat Hepatitis B generik. Direktur Utama Kimia Farma M. Sjamsul Arifin mengatakan, obat bermerek dagang Heplam ini dijual dengan harga Rp 150.000 per dosis per bulan. Harga ini lebih murah ketimbang obat paten hepatitis asal luar negeri, yang dibanderol dengan harga Rp 800.000 per dosis per bulan. Sjamsul mengatakan, perusahaan dengan kode saham KAEF ini mampu memproduksi hingga 100 juta butir per tahun. Namun karena pangsa pasar masih terbatas, KAEF hanya memproduksi 30 juta butir Heplam pada tahun ini. "Potensi pasar obat ini bisa mencapai Rp 300 miliar. Namun, tahun ini, kami menargetkan penjualan Rp 100 miliar," kata Sjamsul ketika dihubungi KONTAN, Jumat(16/3). Sjamsul mengatakan, saat ini ada 20 juta penderita Hepatitis B yang harus mengonsumsi obat antiviral. Dengan mengonsumsi obat ini selama 2 tahun berturut-turut, sang penderita dapat menghambat perkembangan virus dan mencegah penyakit cirrosis dan kanker hati.
KAEF rilis obat hepatitis generik
JAKARTA. Perusahaan farmasi plat merah PT Kimia Farma Tbk (KAEF) merilis obat Hepatitis B generik. Direktur Utama Kimia Farma M. Sjamsul Arifin mengatakan, obat bermerek dagang Heplam ini dijual dengan harga Rp 150.000 per dosis per bulan. Harga ini lebih murah ketimbang obat paten hepatitis asal luar negeri, yang dibanderol dengan harga Rp 800.000 per dosis per bulan. Sjamsul mengatakan, perusahaan dengan kode saham KAEF ini mampu memproduksi hingga 100 juta butir per tahun. Namun karena pangsa pasar masih terbatas, KAEF hanya memproduksi 30 juta butir Heplam pada tahun ini. "Potensi pasar obat ini bisa mencapai Rp 300 miliar. Namun, tahun ini, kami menargetkan penjualan Rp 100 miliar," kata Sjamsul ketika dihubungi KONTAN, Jumat(16/3). Sjamsul mengatakan, saat ini ada 20 juta penderita Hepatitis B yang harus mengonsumsi obat antiviral. Dengan mengonsumsi obat ini selama 2 tahun berturut-turut, sang penderita dapat menghambat perkembangan virus dan mencegah penyakit cirrosis dan kanker hati.