JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia menyiapkan sebanyak 212.564 kursi per hari dalam musim Liburan Natal dan tahun Baru 2017 dalam periode 18 Desember 2016 - 8 Januari 2017. Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro dalam konferensi pers Kesiapan KAI dalam menghadapi Natal dan tahun Baru 2017, Senin (14/11) mengatakan jumlah kursi tahun selama musim Natal-Tahun Baru 2017 meningkat 11 persen dari tahun sebelumnya, yaitu sebesar 190.868 kursi per hari. "Sepanjang periode itu, diprediksi akan terjadi kenaikan volume penumpang sebesar enam persen dibandingkan Nataru (Natal dan Tahun baru) 2016 dari 4,3 juta penumpang menjadi 4,5 juta penumpang," katanya.
KAI siapkan 212.564 kursi libur Natal-Tahun baru
JAKARTA. PT Kereta Api Indonesia menyiapkan sebanyak 212.564 kursi per hari dalam musim Liburan Natal dan tahun Baru 2017 dalam periode 18 Desember 2016 - 8 Januari 2017. Direktur Utama PT KAI Edi Sukmoro dalam konferensi pers Kesiapan KAI dalam menghadapi Natal dan tahun Baru 2017, Senin (14/11) mengatakan jumlah kursi tahun selama musim Natal-Tahun Baru 2017 meningkat 11 persen dari tahun sebelumnya, yaitu sebesar 190.868 kursi per hari. "Sepanjang periode itu, diprediksi akan terjadi kenaikan volume penumpang sebesar enam persen dibandingkan Nataru (Natal dan Tahun baru) 2016 dari 4,3 juta penumpang menjadi 4,5 juta penumpang," katanya.