KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Buntut dari permasalahan yang dihadapi Volkswagen ikut berdampak pada mitranya, Northvolt AB. Produsen baterai kendaraan listrik asal Swedia ini mengajukan perlindungan kebangkrutan di Amerika Serikat (AS). Perusahaan ini mengaku kesulitan mendapatkan dana dan hanya memiliki uang tunai untuk satu minggu di rekeningnya. Northvolt, dalam rilis yang dikutip Bloomberg, memaparkan, memiliki US$ 30 juta uang tunai. Sementara perusahaan ini memiliki utang US$ 5,84 miliar. Utang tersebut menjadikan Northvolt perusahaan dengan utang terbesar yang mengajukan kebangkrutan. Selain Northvolt, Intrum AB, perusahaan asal Swedia lainnya, juga mengajukan petisi serupa pada minggu lalu.
Kalah Saing, Northvolt Bangkrut dan Tak Lagi Punya Dana Kas
KONTAN.CO.ID - NEW YORK. Buntut dari permasalahan yang dihadapi Volkswagen ikut berdampak pada mitranya, Northvolt AB. Produsen baterai kendaraan listrik asal Swedia ini mengajukan perlindungan kebangkrutan di Amerika Serikat (AS). Perusahaan ini mengaku kesulitan mendapatkan dana dan hanya memiliki uang tunai untuk satu minggu di rekeningnya. Northvolt, dalam rilis yang dikutip Bloomberg, memaparkan, memiliki US$ 30 juta uang tunai. Sementara perusahaan ini memiliki utang US$ 5,84 miliar. Utang tersebut menjadikan Northvolt perusahaan dengan utang terbesar yang mengajukan kebangkrutan. Selain Northvolt, Intrum AB, perusahaan asal Swedia lainnya, juga mengajukan petisi serupa pada minggu lalu.