KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan akan menagih janji maskapai penerbangan berbiaya murah (low cost carrier) untuk menurunkan harga tiket pesawat rute domestik di jadwal penerbangan tertentu. Penurunan harga tiket ini diharapkan sudah terjadi pada Senin (1/7) mendatang. "Nanti pokoknya Senin kalau tidak ada penurunan (harga tiket pesawat) kita tagih," kata Darmin saat ditemui di kantornya, Jakarta, Jumat (28/6). Darmin menambahkan pihaknya masih menunggu laporan maskapai terkait rute dan jadwal penerbangan mana saja yang harga tiketnya turun sesuai kesepakatan pada rapat koordinasi Jumat (21/6) lalu.
Kalau Senin (1/7) harga tiket pesawat belum turun, Menko Darmin: Akan kami tagih
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Darmin Nasution mengatakan akan menagih janji maskapai penerbangan berbiaya murah (low cost carrier) untuk menurunkan harga tiket pesawat rute domestik di jadwal penerbangan tertentu. Penurunan harga tiket ini diharapkan sudah terjadi pada Senin (1/7) mendatang. "Nanti pokoknya Senin kalau tidak ada penurunan (harga tiket pesawat) kita tagih," kata Darmin saat ditemui di kantornya, Jakarta, Jumat (28/6). Darmin menambahkan pihaknya masih menunggu laporan maskapai terkait rute dan jadwal penerbangan mana saja yang harga tiketnya turun sesuai kesepakatan pada rapat koordinasi Jumat (21/6) lalu.