Jakarta. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana menormalisasi Kali Krukut, Jakarta Selatan, untuk memperlebar kali, yang saat ini tiga meter menjadi 20 meter. Pelebaran ini bisa mengurangi banjir yang selalu menggenangi sejumlah daerah di bantarannya, seperti di Kemang. Saat rapat pimpinan, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menginstruksikan agar Kali Krukut diperlebar menjadi 20 meter. Saat ini, trase kali hanya berkisar tiga meter. Kepala Dinas Tata Air Teguh Hendrawan mengatakan pihaknya siap menjalankan perintah Ahok untuk melakukan normalisasi Kali Krukut. "Pak Gubernur jelas perintahnya Kali Krukut harus dinormalisasi, bahkan beliau minta yang sekarang tiga meter, dia minta jadi 20 meter. Banyak yang akan ditertibkan, dibebaskan dan direlokasi," ujar Teguh saat dihubungi Senin (29/8/2016).
Kali Krukut pasti akan dilebarkan, tapi..
Jakarta. Pemerintah Provinsi DKI Jakarta berencana menormalisasi Kali Krukut, Jakarta Selatan, untuk memperlebar kali, yang saat ini tiga meter menjadi 20 meter. Pelebaran ini bisa mengurangi banjir yang selalu menggenangi sejumlah daerah di bantarannya, seperti di Kemang. Saat rapat pimpinan, Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok menginstruksikan agar Kali Krukut diperlebar menjadi 20 meter. Saat ini, trase kali hanya berkisar tiga meter. Kepala Dinas Tata Air Teguh Hendrawan mengatakan pihaknya siap menjalankan perintah Ahok untuk melakukan normalisasi Kali Krukut. "Pak Gubernur jelas perintahnya Kali Krukut harus dinormalisasi, bahkan beliau minta yang sekarang tiga meter, dia minta jadi 20 meter. Banyak yang akan ditertibkan, dibebaskan dan direlokasi," ujar Teguh saat dihubungi Senin (29/8/2016).