JAKARTA. PT Poso Energy, anak usaha Kalla Group berencana meresmikan satu unit Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Poso awal Maret 2013 mendatang. Listrik dari PLTA Poso Unit II berkapasitas 195 MW ini akan mengalir untuk wilayah Sulawesi. Direktur Pengembangan Bisnis Kalla Group, Solihin Kalla bilang, pasokan listrik ditujukan untuk menutupi pertumbuhan konsumsi listrik Sulawesi yang diperkirakan naik 20% tiap tahunya. “Menurut data PLN, sampai 2015, kebutuhan listrik untuk Provinsi Sulawesi Tengah mencapai 205,35 MW, sementara daya terpasang saat ini masih sangat sedikit yakni sekitar 103,172 MW. Semoga saja hadirnya PLTA ini bisa mendorong kegiatan ekonomi masyarakat Sulawesi,” ujarnya Selasa siang (25/2).
Kalla Group resmikan PLTA di bulan Maret
JAKARTA. PT Poso Energy, anak usaha Kalla Group berencana meresmikan satu unit Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Poso awal Maret 2013 mendatang. Listrik dari PLTA Poso Unit II berkapasitas 195 MW ini akan mengalir untuk wilayah Sulawesi. Direktur Pengembangan Bisnis Kalla Group, Solihin Kalla bilang, pasokan listrik ditujukan untuk menutupi pertumbuhan konsumsi listrik Sulawesi yang diperkirakan naik 20% tiap tahunya. “Menurut data PLN, sampai 2015, kebutuhan listrik untuk Provinsi Sulawesi Tengah mencapai 205,35 MW, sementara daya terpasang saat ini masih sangat sedikit yakni sekitar 103,172 MW. Semoga saja hadirnya PLTA ini bisa mendorong kegiatan ekonomi masyarakat Sulawesi,” ujarnya Selasa siang (25/2).