KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Para pemilik kamera DSLR dan mirrorless buatan Nikon kini bisa menggunakan kameranya sebagai pengganti webcam untuk video conferencing dan live streaming. Dengan aplikasi Nikon Beta Webcam Utility (versi 0.9.0) yang baru dirilis, hal itu bisa dilakukan tanpa butuh capture card terpisah. Kualitas video dari kamera DSLR dan mirrorless tentu akan lebih tinggi dibanding kebanyakan webcam. Nikon mengikuti jejak pabrikan kamera lain, seperti Canon, Fujifilm, dan Panasonic, yang telah lebih dulu merilis aplikasi serupa untuk produk kamera masing-masing. Nikon Beta Webcam Utility memungkinkan pengguna menancapkan kamera ke komputer lewat port USB. Selanjutnya, tinggal pilih "Webcam Utility" sebagai sumber video di aplikasi telekonferensi atau live streaming untuk menampilkan gambar tangkapan kamera.
Kamera DSLR dan Mirrorless Nikon kini bisa dipakai sebagai pengganti webcam
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Para pemilik kamera DSLR dan mirrorless buatan Nikon kini bisa menggunakan kameranya sebagai pengganti webcam untuk video conferencing dan live streaming. Dengan aplikasi Nikon Beta Webcam Utility (versi 0.9.0) yang baru dirilis, hal itu bisa dilakukan tanpa butuh capture card terpisah. Kualitas video dari kamera DSLR dan mirrorless tentu akan lebih tinggi dibanding kebanyakan webcam. Nikon mengikuti jejak pabrikan kamera lain, seperti Canon, Fujifilm, dan Panasonic, yang telah lebih dulu merilis aplikasi serupa untuk produk kamera masing-masing. Nikon Beta Webcam Utility memungkinkan pengguna menancapkan kamera ke komputer lewat port USB. Selanjutnya, tinggal pilih "Webcam Utility" sebagai sumber video di aplikasi telekonferensi atau live streaming untuk menampilkan gambar tangkapan kamera.