KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen minyak sawit tengah menghadapi berbagai kendala. Pasalnya, beberapa pihak tengah berupaya melakukan kampanye negatif terhadap produk-produk sawit. Meski komoditas sawit tengah diterpa kabar yang tidak baik, namun Tiur Rumondang, Country Director Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO) di Indonesia berpendapat, konsumen tidak akan menurunkan minatnya terhadap minyak sawit. Hal tersebut dikarenakan sawit masih menjadi komoditas yang sangat dibutuhkan. "Secara ekonomis, produk ini masih lebih unggul dibandingkan yang lain. Dari sisi lingkungan, sawit komoditas yang menggunakan lahan relatif lebih sedikit daripada minyak nabati yang lain. Jadi kita lihat saja, kebutuhan konsumen yang akan menjawab nanti," ujar Tiur, Selasa (17/4).
Kampanye hitam dianggap tak turunkan minat pasar pada produk sawit
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Produsen minyak sawit tengah menghadapi berbagai kendala. Pasalnya, beberapa pihak tengah berupaya melakukan kampanye negatif terhadap produk-produk sawit. Meski komoditas sawit tengah diterpa kabar yang tidak baik, namun Tiur Rumondang, Country Director Roundtable on Sustainable Palm Oil (RSPO) di Indonesia berpendapat, konsumen tidak akan menurunkan minatnya terhadap minyak sawit. Hal tersebut dikarenakan sawit masih menjadi komoditas yang sangat dibutuhkan. "Secara ekonomis, produk ini masih lebih unggul dibandingkan yang lain. Dari sisi lingkungan, sawit komoditas yang menggunakan lahan relatif lebih sedikit daripada minyak nabati yang lain. Jadi kita lihat saja, kebutuhan konsumen yang akan menjawab nanti," ujar Tiur, Selasa (17/4).