KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kanmo Retail Group (KRG) sudah bersiap ekspansi pada tahun depan. Perusahaan yang memiliki ritel segmen fashion anak-anak, dewasa, aksesoris dan makanan tersebut akan menambah gerai tahun depan. Ritika Dube, Direktur Marketing KRG menyatakan, pihaknya akan menambah 10 gerai dengan format Mothercare dan Early Learning Center. Pembangunan 10 gerai tersebut akan menyasar tiga kota baru. "Tahun depan akan buka di Pekanbaru, Bogor dan Solo. Ini gerai Mothercare dan ELC selalu berdampingan, kami akan bangun masing-masing tiga, estimasinya akan bangun 10 tetapi empat lagi masih cari lokasi," kata Ritika kepada Kontan.co.id, Kamis (14/12). Menurutnya, saat ini memang bisnis ritel dengan segmen anak-anak sangat potensial, bahkan dirinya mengatakan bahwa pihaknya merupakan pemain ritel terbesar di segmen anak-anak. Tidak hanya Mothercare dan ELC saja, perusahaan masih punya brand Gingersnaps, Justice, Pumpin Patch, Nike Young Athletes dan Wilio.
Kanmo Retail akan tambah 10 gerai Mothercare & ELC
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kanmo Retail Group (KRG) sudah bersiap ekspansi pada tahun depan. Perusahaan yang memiliki ritel segmen fashion anak-anak, dewasa, aksesoris dan makanan tersebut akan menambah gerai tahun depan. Ritika Dube, Direktur Marketing KRG menyatakan, pihaknya akan menambah 10 gerai dengan format Mothercare dan Early Learning Center. Pembangunan 10 gerai tersebut akan menyasar tiga kota baru. "Tahun depan akan buka di Pekanbaru, Bogor dan Solo. Ini gerai Mothercare dan ELC selalu berdampingan, kami akan bangun masing-masing tiga, estimasinya akan bangun 10 tetapi empat lagi masih cari lokasi," kata Ritika kepada Kontan.co.id, Kamis (14/12). Menurutnya, saat ini memang bisnis ritel dengan segmen anak-anak sangat potensial, bahkan dirinya mengatakan bahwa pihaknya merupakan pemain ritel terbesar di segmen anak-anak. Tidak hanya Mothercare dan ELC saja, perusahaan masih punya brand Gingersnaps, Justice, Pumpin Patch, Nike Young Athletes dan Wilio.