KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Retail fesyen Kanmo Retail Group (KRG) sudah masuk ke segmen food and beverages (F&B) dengan mengusung gerai Yo'Panino dengan varian sandwitch sejak tahun 2013 lalu. Namun ekspansi bisnis F&B ini tidak semasif brand lainnya di sektor fesyen. Oleh sebab itu, Kanmo ke depan akan berusaha untuk juga mengembangkan gerai F&Bnya agar bisa berkontribusi lebih besar ke perusahaan. Ritika Dube, Direktur Marketing KRG menyampaikan, memang pertumbuhan gerai Yo'Panino tidak semasif pertumbuhan gerai KRG lainnya. Hal ini karena memang Kanmo berhati-hati dalam melakukan ekspansi gerai untuk F&B. "Gerai Yo'Panino saat ini hanya ada dua, baru terletak di Jakarta. Memang kami tidak terlalu masif untuk membuka gerai-gerai baru, tetapi segmen F&B akan kami kembangkan," ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (14/12).
Kanmo Retail bakal kembangkan gerai Yo'Panino
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Retail fesyen Kanmo Retail Group (KRG) sudah masuk ke segmen food and beverages (F&B) dengan mengusung gerai Yo'Panino dengan varian sandwitch sejak tahun 2013 lalu. Namun ekspansi bisnis F&B ini tidak semasif brand lainnya di sektor fesyen. Oleh sebab itu, Kanmo ke depan akan berusaha untuk juga mengembangkan gerai F&Bnya agar bisa berkontribusi lebih besar ke perusahaan. Ritika Dube, Direktur Marketing KRG menyampaikan, memang pertumbuhan gerai Yo'Panino tidak semasif pertumbuhan gerai KRG lainnya. Hal ini karena memang Kanmo berhati-hati dalam melakukan ekspansi gerai untuk F&B. "Gerai Yo'Panino saat ini hanya ada dua, baru terletak di Jakarta. Memang kami tidak terlalu masif untuk membuka gerai-gerai baru, tetapi segmen F&B akan kami kembangkan," ujarnya kepada Kontan.co.id, Kamis (14/12).